Selasa, 19 Oktober 2010

10 Tips Dalam Membuat Blog

Yup Gan....
Ane mau bagi-bagi tips n trik buat agan2 blogger...
Biar blognya tambah bagus n ramai!!!

  1. Tentukan Tema, agan pasti kalau bikin blog punya tujuan kan??? tentukan tujuan itu!! kalu ane tujuannya ngeshare pengalaman n ilmu, jadi temanya pendidikan n entertainment, makanya templatenya cerah...
  2. Tentukan Gaya Bahasa, pakai gaya bahasa menurut tema, santai, mengobrol, formal, etc. n kalau udah itu, jangan diganti2 lagi, karena kesannya ga orisinil... (Gaya bahasa ane, bahasa kaskus gan...)
  3. Pilih template dengan baik, Pilih template sesuai dengan tema blog, dan bila tidak menemukan yang cocok, agan bisa memakai tips ane, yaitu memakai tema original blogger picture window dan membuat background sendiri (disarankan memakai picture window karena warnanya yg transparan).
  4. Jangan memasang widget berlebihan, dengan memasang widget berlebihan dan tidak penting, maka waktu loading akan semakin lama, dan orang-orang akan malas membaca blog anda...
  5. Atur script widget anda, kumpulkan script widget anda yang ingin disusun berdekatan pada satu HTML/Javascript agar mengurangi waktu loading..
  6. Kecilkan ukuran gambar, bila anda membuat template sendiri, jangan lupa memakai fungsi 'save for webpage' (bila anda memakai adobe photosop), agar ukuran gambar berkurang, dan seperti tips 4 dan 5, untuk mengurangi waktu loading dan meringankan website...
  7. Mendaftarlah Di Komunitas Online, mendaftarlah di komunitas online dan daftarkan blog anda, agar banyak orang yang melihat blog anda, misalkan Seruit.com, Kaskus.us, bahkan Facebook pun bisa digunakan sebagai media iklan..
  8. Follow, follow lah blog2 yang sudah terkenal dan mintalah bertukar link agar orang yang melihat blog itu bisa melihat blog kita dengan mudah dan cepat..
  9. Daftarkan blog anda di mesin pencari, dengan mendaftarkan blog kita di mesin pencari maka orang bisa menemukan blog kita saat sedang searching info di situs pencari seperti google dan yahoo..
  10. Be Creative, teruslah berimajinasi dan sering-seringlah mencari ide dan hal-hal baru untuk dimasukkan ke blog kita, agar orang tidak bosan..... 
Nah, itu gan tips dari ane...
kalau kurang di komen aja biar ane tambahin....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

love kaskus